Keberhasilan tim nasional Indonesia menembus babak semifinal Piala AFF 2016 masih terus menjadi topik perbincangan di kalangan penggemar sepakbola Asia Tenggara. Bukan tanpa sebab skuat Garuda begitu mencuat, meski sebelumnya kerap dipandang sebelah mata.
Dan bukan hanya jadi berita di dalam negeri, performa mengesankan Boaz Solossa cs di Piala AFF 2016 juga sempat menjadi pemberitaan beberapa media asing. Sejumlah topik perbincangan seputar Piala AFF bahkan selalu menyelipkan kisah dramatis lolosnya penggawa Merah Putih ke fase 4 besar.
Fox Sports Asia menulis dalam laman situsnya bahwa penampilan tim besutan Alfred Riedl ini penuh dengan kejutan dan sangat menginspirasi.
"Dan ini hasil pantas untuk mereka (Indonesia), ini bukan sebuah keberuntungan. Indonesia menjadi tim terbaik kedua di Grup A. Mereka bermain dengan kebebasan, enerjik, percaya diri dan kecepatan yang tidak mampu dilakukan Singapura, bahkan Filipina," tulis Fox Sports Asia dalam kolom analisa seputar Piala AFF 2016.
Pujian lainnya datang dari ESPN FC Asia. Mengulas jalannya laga Singapura kontra Indonesia, media tersebut menyebut barisan penggawa Garuda tampil cukup impresif. "Kurnia Meiga sang penyelamat gawang Indonesia, daya jelajah Andik (Vermansyah) patut menjadi sorotan, daya juang Boaz (Solossa) memukau dan (Stefano) Lilipaly kini jadi idola baru."
Situs Asian Football juga tak mau ketinggalan mengomentari kiprah Indonesia. Menurut ulasannya, timnas Indonesia mampu bermain lepas di tengah kekacauan yang melanda dengan mematahkan asumsi akan menjadi bulan-bulanan Thailand, Singapura dan Filipina.
Tak cuma itu, sosok Alfred Riedl pun mereka akui layak mendapat pujian karena telah menghadirkan keajaiban dalam tugas beratnya tersebut di Piala AFF ketiganya bersama Indonesia kali ini.
0 komentar:
Posting Komentar