Search

Sangat Tidak Kita duga, Kenyataan Magnet "Om Telolet Om'' Menembus ke Berbagai Belahan Dunia

Image result for foto om telolet om

 sumatraterkini.blogspot.com :  Anak-anak itu berkumpul di pinggir jalan. Sebagian masih mengenakan seragam sekolah, sebagian lainnya telah bersalin dengan pakaian main mereka. Seolah ingin memberhentikan angkutan umum di jalan, tapi nyatanya bukan itu yang mereka lakukan. Agen Domino

        Beberapa menggenggam sobekan karton kardus yang bertulis, 'Om Telolet Om.' Tulisan itu diangkatnya tinggi-tinggi tiap kali bus besar mengaspal di jalanan. Dibantu sorak-sorai teman-teman lainnya yang ikut berteriak, "Om Telolet Om", suara mereka semakin nyaring kala sopir bus menyahut dengan klaksonnya.

    "Telolet telolet..." begitu bunyinya. Riuh rendah tawa anak-anak ini tak bisa dibendung. Mereka terlihat begitu bahagia. Tidak sedikit yang menari saat mendengar klakson yang mirip bunyi terompet itu.
    Fenomena Om Telolet Om begitu nyaring terdengar beberapa waktu belakangan. Gaungnya bukan hanya di Indonesia saja, tapi sampai ke dunia internasional. Dari anak-anak hingga dewasa, dari orang biasa hingga artis ternama, Om Telolet Om digandrungi semua kalangan.

Apa sebenarnya Om Telolet Om ini dan bagaimana kisah di baliknya?

              Awal Asal Mula ''Om Telolet Om'' 

       Jika ditanya tentang siapa dan kapan fenomena Om Telolet Om ini muncul, rasanya sulit untuk ditelusuri kepastiannya. Tapi yang jelas, fenomena Telolet ini sudah ada sejak beberapa tahun lalu. Sejumlah sopir bus yang ditanyai tim tvOne lewat program Rupa Indonesia mengaku sudah lama meladeni anak-anak yang meminta dibunyikan klakson 'telolet' tiap kali mereka melintas. 

      Kisah di balik Om Telolet Om yang paling populer memang tentang anak-anak daerah yang sering kali memburu klakson bus. Dengan hanya berdiri di pinggir jalan sambil mengangkat jempol, mereka meminta para sopir bus yang melintas untuk membunyikan klaksonnya. Jika sopir tersebut mau membunyikannya, misi dianggap sukses dan mereka girang bukan kepalang. Agen Domino

        Dengan keberadaan teknologi yang semakin canggih, aksi anak-anak ini pun dilengkapi ponsel untuk mengabadikan setiap ‘telolet’ yang dibunyikan. Sambil meminta telolet, mereka merekamnya lalu mengunggah ke YouTube dan akun media sosial lainnya. Keseruan mereka dalam memburu 'telolet' itu pun menarik banyak pihak untuk ikut mencobanya.

        "Perkembangan saat ini di era pascamodernitas ada tiga hal yang terjadi dalam fenomena sosial. Satu terjadi konsumsi budaya terus menerus, kemudian kedua dengan teknologi informasi bentuk komunikasi yang luar biasa tidak bisa dicegah, dan ketiga adalah permainan media massa. Salah satunya adalah itu tadi, Telolet itu jadi booming karena itu diupdate di media sosial," ujar antropolog Agus Maladi Irianto. 

       Menariknya, fenomena ini berkembang dalam banyak mode. Awalnya hanya menunggu di tepi jalan tapi kini bisa ekstrem mengejar bus dengan sepeda motor bahkan mobil di jalan tol. 
      "Dulu hanya di pinggir jalan saja sambil merekam, konon katanya 6 tahun lalu di Jawa Timur. Kedua mereka tak hanya merekam tapi memburu suaranya, bagaimana mendapat suara yang lebih eksotis dari bus tersebut, dan kemudian memburu gambar yang saya dengar sampai ke jalan tol yang mana sangat berbahaya tapi ditangkap sebagai fenomena yang luar biasa," tambahnya.  


        Tak seperti klakson standar pada umumnya yang hanya berbunyi, 'tintin', klakson yang diburu para penikmat fenomena ini beragam bunyinya. Telolet adalah bunyi yang paling populer yang tentunya merupakan hasil modifikasi klakson untuk kendaraan besar seperti bus dan truk.
      Seorang perakit klakson terkenal di Jepara, Jawa Tengah, Jalil, menuturkan, bahan yang digunakan untuk merakit klakson ini biasanya dibeli dari toko kemudian ia akan merangkainya sendiri di rumah. "Kalau dari toko asli suaranya enggak bisa bagus," katanya.

   Ia menambahkan, harga untuk klakson modifikasi ini bervariasi. Ada yang 500 ribuan hingga lebih dari satu juta.
   "Kalau orang Jepara saya pasangin, kalau bus jauh kayak Jakarta dan Bandung tak (saya) pantau saja," ujar pria yang juga masih berprofesi sebagai sopir bus ini.
    Bunyi klakson yang variatif diakuinya memang sangat diminati para sopir. Selain untuk memberi kewaspadaan bagi pengguna jalan lainnya, bunyi klakson yang nyaring dan beragam bisa membuat para sopir sendiri lebih terjaga, apalagi ketika berkendara di malam hari. Agen Domino










0 komentar:

Posting Komentar